Home » Rekomendasi Kuliner Surabaya Barat: Sambal di Penyetan Bang Ali Selalu Ngageni

Rekomendasi Kuliner Surabaya Barat: Sambal di Penyetan Bang Ali Selalu Ngageni

by 
Penyetan Bang Ali, Surabaya. Foto: instagram @foo.ga
Penyetan Bang Ali, Surabaya. Foto: instagram @foo.ga

SURABAYAASIK-Sebagai pusat bisnis dan perkantoran, Surabaya Barat juga merupakan surga kuliner di hidangan lezat. Mulai dari kuliner tradisional hingga modern dna viral smeua ada di sini.

Inilah rekomendasi kuliner Surabaya Barat yang wajib dicoba. Yang pertama ada penyetan Bang Ali. Salah satu keunikan dari warung ini adalah Anda bisa mampir kapan saja karena buka 24 jam. Anda dapat menemukan beragam pilihan pete goreng, terong goreng dan lele goreng. Keistimewaan dari penyetan ini terletak di setiap hidangan akan digoreng kembali yang disajikan juga memiliki cita rasa pastinya akan menambah kelezatan makanan. Menu yang beragam dan ketersediaan beragam sambal memberikan pengalaman kuliner yang lengkap.

Ada banyak menu makanan yang menggugas selera. Yang banyak disukai pelanggan di sini adalah sambelnya yang luar biasa. Seperti diutarakan beberapa netizen di laman pergikuliner.com. "Sambelnya enak dan selalu ngangenin, apapun yang dipilih jadi lauknya kalo dipadukan ama sambel di bang ali nih semuanya pasti enak. Dimakan pake nasi yang masih panas dan ditambah krupuk putih. Mantab," ujar pemilik akun Amrina Ayu.

Netizen lain juga mengungkapkan pengalaman yang sama. "Suka ke sini. Krn 24 jam. Sambel boleh nambah.  Ga pake pelit. Tempenya juaraaak, es tehnya seger lelenya juga enak. Mantep," ujar akun Maya Hugeng. "Penyetan kelas menengah ke atas yang bisa jadi pilihan untuk menikmati bentuk terbaik dari penyetan di pinggir jalan. Ada banyak lauk yang bisa kita pilih disini, mulai dari tempe, ikan, ayam dan lain lain. Tempatnya cukup luas dengan tempat cuci tangan. Tempat parkir juga mencukupi karena terletak di tempat yang cukup sepi. Hal paling penting yang menjadi unggulan tempat ini adalah mereka buka 24 jam sehingga tidak perlu khawatir untuk kepalaran di tengah malam dan persiapan sahur," tambah netizen yang lain.*